HUT ke-494 Kabupaten Serang, Ini yang Diharapkan Pejabat hingga Tokoh Masyarakat

Sumber Gambar :

Peringatan Hari Ulang Tahun atau HUT ke-494 Kabupaten Serang, Kamis 8 Oktober 2020, akan dilakukan secara sederhana. Sejumlah harapan pun disampaikan oleh unsur pimpinan hingga tokoh masyarakat di Kabupaten Serang.

Pejabat Sementara (Pjs) Bupati Serang Ade Ariyanto mengatakan saat ini adalah tahun pandemi harapannya sesegera mungkin Covid-19 bisa cepat sirna dan masyarakat sehat semua. Disamping itu pemulihan ekonomi masyarakat bisa segera kembali.

"Kesehatan dan protokol jadi prioritas utama," ujarnya kepada Kabar Banten, Rabu 7 Oktober 2020.

Dalam peringatan HUT ke-494 Kabupaten Serang ini, dipastikan tidak akan ada perayaan. Hanya dilakukan secara sederhana yakni menggelar paripurna dan tak ada kegiatan lain.

"Tidak ada perayaan hanya sederhana saja paripurna. Tidak ada kegiatan lain mensyukuri nikmat saja," ucap Ade.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Serang Tubagus Entus Mahmud Sahiri berharap pelaksanaan HUT berjalan lancar. Meski sederhana bisa tetap berjalan khidmat lancar dan yang terpenting esensi kita menyadari bahwa Kabupaten Serang sudah berusia 494 tahun.

"(Tidak ada perayaan) Kita fokus sidang paripurna acara pokok kemudian selesai itu sudah. Sederhana," ujarnya.

Sementara itu, Tokoh masyarakat Kabupaten Serang, Rachmat Fatoni mengatakan, dalam usianya yang sudah menginjak 494 tahun, ia berharap Kabupaten Serang bisa semakin baik dan dewasa sesuai umur yang ratusan tahun tersebut.

"Jadi, masyarakat saya harapkan sejahtera, oleh sebab itu pemda diharapkan bisa lebih baik mengurus daerah," ujar Ketua MUI Kabupaten Serang ini. 

Rachmat menilai, selama masa kepemimpinan bupati saat ini pembangunan infrastruktur sudah berjalan dengan baik. Jika infrastruktur itu sudah selesai semua maka akan dapat mendongkrak peningkatan ekonomi masyarakat.

"Sekarang kan belum selesai sebenarnya. Di kampung saya misalkan, ada beberapa yang belum selesai walau hanya 50 sampai 100 meter. Pandangan saya bukan hanya di kampung saya saja, tapi harus diselesaikan agar dengan sendirinya ekonomi masyarakat membaik," katanya.

Wakil Ketua DPRD Kabupaten Serang, Tati Sumiyati berharap kedepan Pemkab Serang bisa lebih peduli pada kepentingan dan kesejahteraan masyarakat. Sebab semenjak adanya pandemi Covid-19 banyak masyarakat menganggur karena membutuhkan pekerjaan dan bantuan dari pemerintah.

"Solusinya supaya pemkab membuka lowongan pekerjaan dengan melalui dinas terkait dan ibu-ibu diberi kegiatan dan modal untuk usaha UMKM. Ibu-ibu yang punya potensi diberdayakan. Selain itu, diharapkan tenaga kerja di Kabupaten Serang bisa mengutamakan tenaga lokal atau orang orang pribumi," ujarnya.***

Sumber : Kabar Banten 


Share this Post